Tim sepakbola Persikomet dan official |
Metro – Setelah melakoni pertandingan yang cukup sengit, akhirnya tim sepakbola Persikomet Kota Metro berhasil menjadi juara 1 Piala Soeratin U -15 Zona Lampung usai menumbangkan tim Bratasena dengan skor 2 – 0 pada Final di Stadion Pahoman, Bandar Lampung, Senin (12/11/2018).
Disaksikan ratusan pasang mata, pada babak pertama tim Persikomet Kota Metro tampil agresif dengan melakukan terobosan ke lini pertahanan tim Bratasena, namun hingga menit ke 10, serangan dan gempuran tim asuhan dari pelatih bambang belum bisa membobol gawang dari tim Bratasena.
Hingga pada menit ke-14, hasil dari kerjasama tim Persikomet dari lini tengah hingga menerobos barisan belakang kanan tim Bratasena, kemudian melakukan umpan lambung ke depan gawang Bratesena, disana sudah menunggu pemain depan Persikomet Irfan, dengan mudah dan akurat melakukan sundulan bola ke gawang Bratasena, sehingga bola meluncur dengan keras ke gawang Bratasena dan menghasilkan gol serta merubah kedudukan menjadi 1- 0 untuk tim Persikomet.
Walau sudah unggul 1 – 0, tim Persikomet tidak menyurutkan tensi penyerangan, hingga pada menit ke 30 kembali gol tercipta, setelah memanfaatkan kemelut bola di depan gawang Bratasena, tendangan Bima berhasil melesatkan si kulit bundar ke gawang Bratasena sehingga merubah kemenangan menjadi 2 – 0 sampai peluit pertandingan usai dan Persikomet menjadi Juara 1 Piala Soeratin U -15 Zona Lampung.
Begitu peluit tanda pertandingan usai, sorak-sorai pendukung tim Persikomet larut dalam euforia kemenangan tersebut.
“Luar biasa, setelah lima match yang tim jalani, akhirnya Persikomet juara, semoga ini menjadi awal kebangkitan sepak bola di Kota Metro dan kami akan terus mengawal tim kebanggaan kami dimanapun berlaga, Persikomet Juara!,” ucap Gusti, Korlap suporter Persikomet.
“Luar biasa, setelah lima match yang tim jalani, akhirnya Persikomet juara, semoga ini menjadi awal kebangkitan sepak bola di Kota Metro dan kami akan terus mengawal tim kebanggaan kami dimanapun berlaga, Persikomet Juara!,” ucap Gusti, Korlap suporter Persikomet.
Sementara, Pelatih Kepala Persikomet, Bambang pun menyampaikan rasa syukurnya untuk Persikomet yang menjuarai Piala Soeratin tersebut, ia mengatakan dengandukungan dan doa semua, sehingga Persikomet bisa juara.
“Alhamdulillah, saya bersyukur atas prestasi anak-anak kami, prestasi ini dapat diraih atas kerja keras dan doa kita semua, serta di dukung Disporapar Kota Metro yang luar biasa, dan tentunya dukungan dari masyarakat Kota Metro, supporter yang dibawah kordinator Gusti dan kawan kawan yang selalu memberikan semangat untuk kami, ini spirit yang luar biasa, tim pelatihan juga baik, bekerja sesuai dengan tugas dan fungsinya, tanpa dukungan dan doa ini semua takkan terjadi dan akan terasa kurang, Dan ada lagi yang membanggakan, pemain kita Irfan terpilih menjadi Pemain terbaik dan mendapatkan hadiah dari PSSI Asprov Lampung,” ujarBambang.
Ketua PSSI Kota Metro, Tri Hendriyanto mengatakan harapannya tim Persikomet dapat meraih juara di regional Sumatera sehingga nantinya dapat bersaing di tingkat nasional.
“Mudah-mudahan ditingkat regional kita bisa menang dan lolos ke tingkat nasional, sehingga Lampung akan sangat diperhitungkan, dengan kebersamaan manajemen Persikomet dan PSSI Kota Metro, saya yakin Lampung melalui Persikomet bisa, dan itu tentunya tidak mudah, butuh kerja keras dan latihan yang kontinyu serta suport dari berbagai pihak, termasuk masyarakat Kota Metro,” tungkas Hendri, yang turut hadir menyaksikan pertandingan final tersebut.
Perlu diketahui, Tim Persikomet setelah berhasil menjuarai Piala Soeratin U -15 Zona Lampung, akan mewakili Provinsi Lampung pada ajang Piala Soeratin U -15 Zona Regional Sumatera, yang jadwal dan waktu pelaksanaannya akan diberitahukan oleh PSSI Asprov Lampung. (Bams)