Tulangbawang(Suryaandalas.co.id)– Jalan di Kabupaten Tulangbawang, Lampung butuh perhatian pemerintah setempat.
Tepatnya dua jalan penghubung antara Kecamatan Penawar Aji dan Kecamatan Rawapitu yang sudah lama rusak dan semakin parah, dan belum ada titik terang untuk perbaikan jalan tersebut (18/7/2022).
Beberapa tahun lalu jalan penghubung didua kecamatan itu masih bisa dilewati kendaraan bermotor, rusaknya jalan tersebut dikarena sering dilalui kendaraan hasil bumi, seperti angkutan gabah, kelapa sawit dan karet, lebih parah lagi jalan itu tidak terawat
Menurut beberapa warga, mereka sudah meminta pemerintah Tulang Bawang agar dapat membuat jalan tahan lama, rusaknya jalan sangat mempengaruhi harga hasil bumi seperti padi, kelapa sawit dan singkong dikarenakan akses jalan susah. Sementara harga pupuk dijual mahal, melampui harga eceran tertinggi (HET) yang sudah ditetapkan pemerintah.
Para kelompok petani (gapoktan) di kampung tidak ada gunanya, harga tidak stabil tidak terkendali seperti harga pupuk urea Rp150 ribu/50 kg,. Pupuk Posdka Rp350ribu/50kg dan pupuk KCL Rp385 ribu/50 kg,
Para petani sudah terbiasa menggunakan pupuk untuk menyuburkan tanaman padi di daerah persawahan Rawapitu, para petani tidak bisa berbuat apa-apa, hanya bisa mengelus dada, ungkap petani di daerah setempat.
Hasil penelusursn media jalan poros di Kampung Panggung Mulyo, Duto Yoso Mulyo, dan sampai Kampung Rawa Ragil, kecamatan Rawa Pitu yang masih rusak berat. (Sut)