Pandemi Covid-19, KBM UTB Bagikan Paket Sembako dan Masker

Bandar Lampung – Di tengah wabah Covid -19 yang saat ini masih melanda dunia, namun tidak menyurutkan para Mahasiswa yang tergabung dalam Keluarga Besar Mahasiswa (KBM) Universitas Tulang Bawang (UTB) Lampung untuk berbagi terhadap sesama.

Para anggota KBM UTB Lampung tersebut membagikan sembako dan masker kepada orang yang membutuhkan, Minggu (10/05/2020).

Kegiatan yang di inisiasi oleh 11 Lembaga Kemahasiswaan di civitas akademika UTB Lampung tersebut membagikan sembako dan masker di tiga titik, yaitu, di Jalan Pangeran Antasari, Jalan Kartini, dan Jalan Dr. Susilo Kota Bandar Lampung.

Kegiatan yang diikuti oleh beberapa perwakilan dari Lembaga Kemahasiswaan UTB Lampung tersebut, tetap menggunakan protokol kesehatan.

Adapun kegiatan tersebut diikuti oleh BEM KBM UTB Lampung, DLM KBM UTB Lampung, BEM Fisip UTB Lampung, Bem Peternakan, Bem FH UTB Lampung, Bem Teknik UTB Lampung, Unit kegiatan Mahasiswa (UKM) Seni, Matala, Himakom, Hima Adminstarasi Bisnis, dan Hima Adminstrasi Publik.

Rendi Dewantara, selaku ketua pelaksana kegiatan tersebut mengungkapkan, bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian dari Keluarga Besar Mahasiswa (KBM) UTB Lampung kepada masyarakat terdampak Covid-19 di Kota Bandar Lampung.

“Meskipun kita turun langsung ke lapangan untuk menyalurkan bantuan kepada saudara-saudara kita yang membutuhkan kita tetap menggunakan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah,” ujar Rendi.

Presiden Mahasiswa BEM KBM UTB Lampung Erwin Satria Mandala Putra, mewakili seluruh ketua Lembaga Kemahasiswaan Civitas Akademika UTB Lampung mengungkapkan, kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat yang terdampak Covid-19 serta mempererat tali silaturahmi antar lembaga kemahasiswaan yang ada di UTB Lampung.

“Sebagai Mahasiswa tentunya kita harus berperan aktif dalam merespon setiap hal yang terjadi di lingkungan masyarakat,” ujarnya.

Erwin berharap, pandemi ini segera berakhir sehingga masyarakat dapat kembali menjalankan aktivitas seperti biasanya.

Perlu diketahui, Keluarga Besar Mahasiswa telah melakukan menghimpun dana dari para dermawan sejak tanggal 28 April hingga 7 Mei 2020.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *