Presiden Jokowi Kunjungi Korban Tsunami di Lampung Selatan

Lampung Selatan : Presiden Republik Indonesia (RI) Ir. Joko Widodo mendatangi Kabupaten Lampung Selatan, Rabu (02/01/2018).
Kunjungan orang nomor Satu RI itu, meninjau ke beberapa titik lokasi dan korban bencana alam, Tsunami Selat Sunda yang melanda Kabupaten Lampung Selatan, yang terjadi pada Sabtu malam (22/12/2018) sepekan lebih kemarin sekitar pukul 21.34 WIB.
Pantauan di lokasi, Jokowi dengan ditemani Plt. Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto, Presiden RI Jokowi, melihat langsung kondisi wilayah yang terkena dampak Tsunami di Kecamatan Rajabasa, kemudian menemui warga korban Tsunami. Saat bertemu dengan para korban tsunami, Jokowi berdialog dengan para korban.
Berdasarkan roundown diperoleh media ini, Jokowi mendatangi, Desa Way Muli dan Desa Kunjir Kecamatan Rajabasa lokasi bencana, kemudian meninjau korban tsunami yang dirawat di RS Bob Bazaar, Kalianda, selanjutnya mendatangi para pengungsi di Lapangan Tenis Indoor Kalianda.
Saat kunjungan di RSUD Bob Bazzar SKM, Presiden RI Jokowi melihat para korban tsunami yang dirawat, saat berkunjung di pengungsian Tenis Indoor Kalianda, Jokowi menyempatkan diri menghibur anak-anak seperti mainan tebak-tebakan.
Di kesempatan saat diwawancarai awak media, Presiden RI Joko Widodo, mengatakan akan segera merelokasi dan rekonstruksi rumah milik warga korban tsunami yang rusak, akibat di terjang ombak beberapa waktu lalu.
“Kami akan bangun lagi semua rumah yang hancur akibat tsunami, tempatnya nanti dipindahkan diareal perbukitan, pembangunannya paling lama tiga bulan sudah selesai,” ujarnya kepada awak media.
Dirinya juga sudah meminta kepada pemerintah daerah, untuk menyiapkan lokasi lahan yang akan dibangun oleh Kementerian PUPR.
“Saya sudah minta disiapkan oleh bupati, dan mereka siapkan lahan seluas 2 hektar untuk dibangun perumahan bagi korban tsunami,” pungkasnya.
Kunjungan Presiden RI Jokowi didampingi Menkes Nila Djuwita F. Moeloek dan Mentri PUPR Basuki Hadimuljono, Menkopulhukam Wiranto, Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo. (Eko)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *