Pemkot Metro Gelar CFD Akhir Tahun dan Peringatan HDI ke-26 Dengan Meriah

Metro – Pemerintah Kota Metro melalui Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Porapar)  menggelar acara senam bersama dan Car free day yang merupakan agenda rutin dilaksanakan setiap dua kali dalam satu bulannya,  yang berlangsung di Samber Park Kota Metro, Minggu (16/12/2018).

Kegiatan Car free day kali ini, merupakan kegiatan akhir tahun dilaksanakan bersamaan dengan Peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI) ke- 26, Komunitas Motor Perpusling,  Mobil Perpusling, rekaman E-KTP dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil,  serta Lomba Senam Aerobic massal yang disponsori oleh Kantor Pegadaian Kota Metro.

Wali Kota Metro Achmad Pairin menyampaikan rasa terimakasih bahwa kegiatan Car free day akhir tahun dibarengi dengan peringatan HDI ke 26 tersebut dapat dilaksanakan sangat meriah.

“Saya atasnama Pemerintah Kota Metro mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat dan seluruh panitia yang telah dapat melaksanakan kegiatan Car free day selama satu tahun ini dengan baik,  dan pada hari ini kegiatan Car free day yang dibarengi dengan peringatan Hari Disabilitas Internasional ke- 26 sangat meriah,” ucap Pairin.

Pairin juga mengatakan, peringatan HDI ke-26 sebagai implementasi diterbitkannya Perda Kota Metro nomor 13 tahun 2016, tentang perlindungan dan pemenuhan hak-hak penyandang disabilitas.

“Sebagai Implementasi Perda kota metro nomor 13 tahun 2016, maka kemudian juga dibentuk Komite Perlindungan dan Pemenuhan Hak Penyendang Disabilitas Kota Metro, dan Pemkot juga telah membuat program untuk pemenuhan hak penyandang disabilitas. Di antaranya, pelatihan keterampilan bagi penyandang disabilitas dan bantuan pendidikan inklusif,” pungkas Pairin.

Acara tersebut dihadiri Wali Kota Metro Achmad Pairin, Wakil Wali Kota Metro Djohan, Sekda Metro A. Nasir AT,  Kapolres Kota Metro, Para Staf Ahli, Asisten dan Kepala OPD se-Kota Metro, serta ribuan masyarakat kota metro.

Dan di akhir acara pemerintah Kota Metro membagikan ratusan doorprize serta dua buah sepeda gunung. (Bams)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *