Ketua DPR Optimis Tol Lampung-Palembang Segera Selesai

Ketua DPR RI Setya Novanto saat diwawancarai

Bandarlampung-
Ketua Umum DPP Partai Golkar Setya Novanto berharap pembangunan Jalan Tol
Lampung-Palembang bisa diselesaikan dengan cepat dan tepat.

Ia berujar,
anggaran yang diajukan pemerintah Rp23 triliun.
“Namun
sudah ada Rp13 trilun,” kata dia di sela meninjau pembangunan Jalan Tol
Lampung-Palembang sebagai rangkaian kunjungan ke Lampung sekaligus melantik
Ketua DPD I Golkar Lampung, Arinal Djunaidi, Kamis(26/01/2017).
Ketua DPR RI
ini mengatakan, pihaknya berharap pemerintah melalui Menteri Keuangan bisa
memaacu penyelesaikan proyek ini, untuk itu ucap dia, dirinya mengapresiasi
kepemimpinan Presiden Joko Widodo(Jokowi) yang telah melihat langsung
pembangunan Tol Palembang-Lampung.
“Ternyata
lebih maju dan baik, semua tepat waktu,” ungkapnya.
Ia berharap,
sinergi pemerintah dan BUMN berjalan dengan baik, DPR RI selaku pengawasan akan
mengawal dengan baik proyrk ini demi kepentingan bangsa dan negara.
“Dan
akhirnya untuk kesejahteraan perkembangan ekonomi masyarakat Sumatera,”
ujarnya.

Baca: Achmad Albar Meriahkan Pelantikan Ketua DPD I Golkar Lampung

Mobil Rombongan Ketua DPR RI Dicegat Ratusan Warga Way Dadi Bandarlampung

Ia meyakini,
BUMN yang mengerjakan pekerjaan ini profesional dan berkerja sebaik-baiknya,
hal ini akan menjadi catatan untuk evaluasi, dikarenakan dirinya sudah melihat
langsung.
Disinggung apakah
dana pembangunan Tol Lampung-Palembang akan berjalan sesuai harapan?
“Tentu
akan disesuaikan anggaran yang tersedia,”.
“Dalam
waktu dekat kami akan rapat dengan pemerintah melalui badan anggaran terkait
demi percepatan infrastuktur, mudah-mudahan semua berjalan lancar,”
ucapnya.
Progres
jalan Tol ini kata dia, mudah-mudahan tahun 2018 selesai dengan baik, dirinya
mempercayakan kepada BUMN dari Hutama Karya, Waskita Karya dengan sebaiknya dan
sudah terbukti dengan baik. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *