MESUJI-Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Mesuji, Lampung intruksikan ke seluruh pengurus Pimpinan Kecamatan (PK)hingga ke seluruh ranting yang ada di 105 desa yang ada di wilayah Kabupaten setempat untuk bersama-sama membantu pemerintah memutus mata rantai Penyabaran Covid-19 diwilayahnya masing-masing.
Hal tersebut disampaikan Ketua DPD Golkar Kabupaten Mesuji Winarno dalam rapat terbatas bersama pengurus harian dan Fraksi Partai Golkar di Kantor DPD Partai Golkar Mesuji desa Wiralaga Mulya Kecamatan Mesuji senin (16/8/2021).
“Rapat ini menindaklanjuti arahan Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar yaitu bapak Airlangga Hartarto dan Arahan Kartua DPD Partai Golkar dan sekaligus Gubernur Lampung bapak Arinal Djunaidi agar pengurus dan kader partai Golkar bisa pro aktif dan bersama-sama membantu pemerintah memutus mata rantai Penyebaran Covid-19 khususnya di Kabupaten Mesuji ini,” jelasnya.
Dikatakannya Provinsi Lampung tingkat kematian yang terpapar covid-19 tertinggi di Sumatera, sehingga Provinsi Lampung menjadi perhatian khusus ketua umum DPP Golkar Airlangga Hartarto saat kunjungannya di Natar Lampung selatan belum lama ini.
“Mari kita bantu pemerintah dan bantu masyarakat dengan cara membagikan masker dan dan yang lainnya serta selalu mensosialisasikan pentingnya 5 M kepada masyarakat,” ajaknya.
Winarno juga mengajak Kader partai agar membantu mensosialisasikan pentingnya Vaksinasi untuk kesehatan masyarakat.Agar masyrakat yang belum mau divaksin untuk segera melakukan Vaksinasi dan masyrakat tidak perlu takut karena untuk kebaikan dan kesehatan masyrakat.
“Ya program Vaksin ini,hasil survey kita banyak masyrakat yang tidak mau divaksin dan kader partai harus meyakinkan masyrakat bahwa Vaksin dari pemerintah itu baik untuk melindungi diri dan untuk kebaikan bersama,” imbuhnya.
Pada kesempatan itu Winarno juga memerintahkan Setiap Fraksi untuk memasang 1 Billboard ditempat strategis dan 1 baliho didepan Rumah masing-masing dengan memasang gambar ketua umum Airlangga Hartarto.
“Sebagai Pengurus partai Politik wajib menjadi Pemeran Utama untuk memenangkan pesta demokrasi di semua tingkatan karena target Golkar Tahun 2024 menjadi Pemenang pemilu,” harapnya.
Diketahui sebelumnya Menko Perekonomian RI Airlangga Hartarto sekaligus ketua umum DPP Partai Golkar dan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Ganip Warsito, berkunjung ke Provinsi Lampung yaitu ke Desa Nagara Ratu (Desa Percontohan Penerapan Protokol Kesehatan) dan Posko PPKM Desa Nagara Ratu, Kecamatan Natar Lamsel.
Dalam peninjauan Penerapan Prokes, Menko, Kepala BNPB dan Gubernur, menyerahan bantuan masker, Vitamin dan bahan pokok. Menko juga melakukan dialog dengan masyarakat.(Di)