Tim Safari Ramadan Pemkab Lampung Selatan Salurkan Sembako di 17 Kecamatan

Bupati Lampung Selatan, Zainudin Hasan bersama warganya
Lampung Selatan : Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan (Lamsel) melalui Tim Safari Ramadhan 1439 Hijriah, melaksanakan penyaluran paket sembako ke seluruh desa di 17 kecamatan.
Hingga pelaksanaan Safari Ramadhan ketiga, tercatat sudah 17.000 lebih paket bantuan sembako disalurkan Bupati Lamsel, Zainudin Hasan bersama tim safari kepada masyarakat.

Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Pemkab Lamsel, Supriyanto, S.Sos mengatakan, Safari Ramadhan perdana telah dilaksanakan pada tanggal 20 Mei 2018,  yang langsung dipimpin oleh Bupati Lamsel.
Dia mengungkapkan, dalam setiap kunjungannya, Bupati Lamsel membawa bantuan 1.000-3.000 paket sembako untuk masyarakat. Selain itu, katanya, pembagian paket sembako itu melibatkan seluruh pejabat eselon maupun staf  yang terbagi dalam 21 tim Safari Ramadhan.
“Masing-masing kelompok ini akan membagikan minimal 300 paket sembako yang akan dihantarkan langsung kepada masyarakat. Sehingga, penyalurannya bisa tepat sasaran,”  kata Supriyanto.
Sebelumnya, safari perdana yang dipimpin Bupati Lamsel telah dilaksanakan di Kecamatan Penengahan dilanjutkan ke Kecamatan Ketapang, Selasa (22/5). Kemudian di Kecamatan Palas dan Kecamatan Sragi, pada Rabu (23/5).
Di hari ketiga, safari berlanjut di Kecamatan Natar dan Kecamatan Jati Agung, Kamis (24/5). Di dua kecamatan ini, Bupati Lamsel membagikan 3.000 paket sembako, 50 bantuan untuk anak yatim serta bantuan rumah ibadah sebesar Rp10 juta dan sound system masjid.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Pemkab Lamsel, M. Sefri Masdian, S.Sos menambakan, tim yang yang terbagi dalam 21 kelompok itu, juga nantinya mempunyai misi untuk menyampaikan informasi pembangunan sekaligus dakwah dalam rangka memakmurkan masjid dengan mengajak masyarakat untuk shalat berjamaah di masjid.
“Jumlah itu (sembako) belum termasuk kunjungan Bupati pada hari ini, di Kecamatan Tanjung Bintang dan Tanjung Sari. Belum lagi,  ada 21 tim yang dibekali 300 sembako yang tersebar di desa-desa setiap harinya,” kata Sefri di ruang kerjanya, Jumat (25/5).
Ribuan paket sembako tersebut merupakan hasil infaq, sodaqoh, serta zakat mal yang diberikan oleh pejabat dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Lamsel maupun para dermawan dan masyarakat, melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Lamsel. (eko)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *