Ketua Komisi 1 Metro, Basuki |
Metro – Komisi 1 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Metro menyarankan agar Pemerintah Kota (Pemkot) dapat membangun pompa air (hydrant) di beberapa sejumlah lokasi keramaian kota atau wilayah yang dianggap rawan kebakaran.
Ketua Komisi I DPRD Kota Metro Basuki berujar, keberadaan hydrant akan lebih memudahkan dan mempercepat upaya pemadaman jika sewaktu-waktu terjadi kebakaran.
“Selama ini petugas pemadam kebakaran harus mengambil air dari PDAM yang lokasinya jauh di Kecamatan Metro Selatan. Karena itu, agar lebih efektif, sebaiknya pemkot membangun hydrant di sejumlah lokasi,” terang Basuki , Kamis (16/08/2018).
Dia menuturkan, penempatan hydrant t/juga harus diperhatikan. Salah satunya di lokasi keramaian seperti pasar atau wilayah rawan kebakaran yang jauh dari sumber air.
“Yang tidak kalah penting, tentu penambahan kendaraan pemadam kebakaran (Damkar). Saat ini, Kota Metro masih kekurangan armada Damkar. Kami mendorong agar dalam APBD Perubahan, pemkot bisa menambah dua unit armada Damkar,” pungkasnya. (Bams)