Waka DPRD Lampung Selatan Sampaikan Amanah Ketum PAN di Dua Kecamatan

Lampung Selatan, – Bella Jayanti, Wakil ketua III DPRD Lampung Selatan, menyampaikan amanah zakat mal dari ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) kepada ribuan masyarakat yang berada di dua kecamatan yakni Rajabasa dan Kalianda. Kamis (20/3/2025).

Berbagi berkah Idul Fitri 2025 ini di lakukan secara langsung oleh Bella Jayanti, di dua Kecamatan, sejumlah 31 titik. Pemandangan tersebut menjadi suasana penuh bahagia bagi warga yang telah menunggu di tempat pembagian Masing-masing desa di kecamatan Rajabasa dan Kalianda.

Dari pantauan, saat Bella Jayanti, Anggota Dewan Lampung Selatan dari PAN itu, menemui warga yang tampak tidak sabar menunggu kehadirannya. Bella Jayanti dengan penuh hangat serta santun sebagai putri Indonesia yang beretika budaya ketimuran menyapa warga dengan khas kekeluargaannya.

“Apa kabar minan, nenek, bapak semua,” sapa Bella.
Serentak warga yang hadir membalas sapaan Bella.
“Baik, “.

“Bella datang kesini seperti biasa tiap tahunnya, ada pesan dari bapak Zul salam katanya dari beliau, beliau mengucapkan banyak terimakasih sudah berjuang bantuin bang Egi, Alhamdulillah bang Egi telah jadi Bupati, pak Zul kasih hadiah ini buat ibu-ibu bapak-bapak semua, ” ucap Bella di hadapan ratusan warga yang hadir.

Saat di wawancarai di lokasi kegiatan, Bella Jayanti mengatakan. Kegiatan tersebut sebagai perayaan kemenangan yang sekaligus sebagai ucapan Terima kasih pak Zulkifli Hasan.

“Alhamdulillah hari ini ada safari Ramadhan dari Partai Amanat Nasional biasa tiap tahunkan bagi bagi zakat, sekalian merayakan kemenangan bapak Bupati Egi dan Syaiful, intinya berbagi hadiah dari bapak Zulkifli Hasan, ” ucap Bella.

Dirinya juga menyampaikan sebanyak 29 titik yang sudah di laksanakan dari 31 titik yang akan selesai di kunjungi bersama tim.

“Keseluruhan ada 31 titik dari kecamatan Kalianda sampai kecamatan Rajabasa, hampir mau selesai mungkin dua titik lagi, InsyaAllah ibadah idul fitri semuanya berkah, bahagia puasanya lancar, ” tambahnya.

Sebelum mengakhiri ucapanya Bella Jayanati, berharap kegiatan zakat mal tersebut berjalan setiap tahunnya.

“Mudah-mudahan Partai Amanat Nasional khususnya kompak, dan relawan-relawan serta kader-kadernya juga bahagia terus yang insyaAllah kegiatan tahunan ini juga terus berjalan, ” pungkasnya. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *