Reihana Terseret Dugaan Korupsi Dana Covid-19, Polda Lampung Gandeng Mabes Polri

Bandar Lampung – Bareskrim Mabes Polri tengah melakukan penyelidikan dugaan korupsi bakal calon wali kota Bandar Lampung, Reihana.

Reihana terseret dugaan korupsi anggaran Covid 19 tahun 2020-2021 saat ia menjabat Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung.

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Umi Fadillah Astutik mengatakan, pihaknya melibatkan Bareskrim Mabes Polri dalam proses penyelidikannya.

“Benar, penyelidikan masih berjalan. Akan dilakukan gelar hasil penyelidikan dengan Dit Tipidkor Bareskrim,” jelas Kabid Humas, Sabtu (17/8).

Umi belum bisa memaparkan lebih lanjut terkait kasus yang melibatkan Reihana, Kadiskes Lampung yang sudah menjabat selama 14 tahun 8 bulan. Dia juga sudah pensiun pada 1 September 2023.

Sebelumnya, Reihana sudah pernah dipanggil oleh penyidik Subdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Lampung pada 25 Juli 2022. Dia diperiksa selama 5 jam didampingi Kuasa Hukumnya, Ahmad Handoko.

“Jadi sifatnya hanya undangan wawancara saja, belum masuk proses hukum atau pro Jutitia. Ada undangan dari Polda terkait anggaran di Dinas Kesehatan,” kata Ahmad Handoko seperti dilansir rmollmapung. (Ndi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *