Bupati Lampung Tengah, Musa Ahmad menghadiri acara Pengukuhan kepengurusan Kelompok Kontak Tani Nelayan Andalan ( KTNA ) masa bakti 2021 – 2026 di Taman Agro Park Nuwo Balak, Selasa (15/2/2022).
Pelantikan langsung dilakukan Ketua KTNA Provinsi Lampung Hanan A Rozak dan dihadiri perangkat daerah terkait, serta Ketua Forum KWT Berjaya dan tamu tamu undangan.
Dalam laporannya, Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hotikultura Lampung Tengah mengatakan jumlah pengurus KTNA yang dilantik sebanyak 115 orang dari seluruh wilayah Lampung Tengah dan terpilih Jamal, SP sebagai Ketua KTNA Lampung Tengah.
Pemilihan tersebut merupakan hasil rembuk paripurna pada 29 November 2021 di Kampung Astomulyo.
Diketahui, KTNA Merupakan mitra pemerintah untuk itu kedepan dapat mendorong dan mendukung program daerah dalam upaya meningkatkan produktivitas hasil tanam juga nelayan di Lampung Tengah.
Ketua KTNA Provinsi Lampung Hanan A. Rozak berharap dengan kepengurusan baru ini KTNA Lampung Tengah bisa bahu membahu dengan pemerintah untuk menyerap aspirasi para petani dan Nelayan.
“KTNA merupakan wadah yang tepat bagi para petani dan Nelayan sehingga kedepan KTNA bisa semakin Berjaya,” kata politisi Golkar itu.
Sementara, Bupati Musa Ahmad mengucapkan selamat atas kepengurusan KTNA Lampung Tengah yang baru.
“KTNA merupakan Motivator dan penggerak tidak hanya di bidang pertanian namun juga di bidang lain seperti peternakan, perkebunan dan perikanan dalam rangka mendukung peningkatan produksi dan kemandirian pangan,” kata Bupati yang hobi ngantor di kampung itu.