Bandar Lampung – Sebagai bentuk peduli sesama di tengah pandemi virus Covid-19 yang mewabah, Ketua Pimpinan Anak Cabang ( PAC ) Pemuda Pancasila Kecamatan Panjang Kota Bandarlampung Azwar Nero, memberikan bantuan kepada para ketua dan anggota ranting Pemuda Pancasila yang berada di Kecamatan Panjang, Kamis, ( 16/4/4/2020 ) bertempat di posko Sekretariat PAC Pemuda Pancasila Jalan Yos Sudarso Panjang Bandar Lampung.
Bantuan yang berupa mie instan merupakan murni dari dana pribadi ketua PAC Kecamatan Panjang, sebanyak 80 dus dibagikan kepada ranting Pemuda Pancasila se- Kecamatan Panjang.
Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Panjang Azwar Nero mengatakan, pembagian Mie Instan kepada 8 ranting Kelurahan se- Kecamatan Panjang dalam rangka kepedulian ketua dan respon keluarga besar Pemuda Pancasila Kecamatan Panjang atas keluh kesah anggota di jaman wabah Covid-19 ini.
“Bantuan Mie Instan yang dibagikan kepada ketua ranting dan anggotanya ini merupakan keprihatinan saya sebagai ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Panjang serta kepatuhan ketua ranting dan anggotanya terhadap maklumat Kapolri dan pemerintah dengan berdiam diri di rumah,“ ujarnya.
Ketua Ranting Pemuda Pancasila Kelurahan Pidada Suganda, mengatakan, “Dyukur Alhamdulillah di saat kondisi seperti ini khususnya keluarga besar Pemuda Pancasila Kecamatan Panjang, sangat mengapresiasi yang dilakukan ketua Azwar Nero dengan memberikan bantuan Mie Instan ini, semoga apa yang dilakukan ketua ini bisa menjadi contoh bagi ketua ranting lainnya, umumnya PAC MPC,dan MPW yang ada di Provinsi Lampung,” harapnya. (Helmi).