Bandar Lampung—PJ. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto melantik dan mengambil sumpah jabatan susulan 7 orang pejabat administrator dan pejabat pengawas di lingkungan pemerintah Provinsi Lampung.
Pelaksanaan pelantikan ke tujuh pejabat tersebut dilaksanakan di Ruang Rapat Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Lampung Jum’at, ( 27/9/2019).
Usai melantik, PJ. Sekda membacakan sambutan tertulis Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.
Disampaikannya, Pelantikan hari ini merupakan susulan karena seyogyanya para pejabat telah dilantik berbarengan dengan acara pelantikan pada hari Kamis, 12 September 2019 yang lalu. Namun akibat sesuatu hal, baru pada hari ini dapat dilangsungkan acara pelantikannya.
Kemudian Pj. Sekda melanjutkan Pengukuhan dan pengisian jabatan ini sangat penting segera dilakukan, karena bila tidak dilakukan, akan mengganggu kelancaran pelaksanaan tugas-tugas kedinasan.
“Pelantikan yang baru saja dilaksanakan ini disamping mengisi beberapa jabatan yang telah lama kosong, juga dalam rangka pengukuhan pejabat yang ada pada OPD dan UPTD, yang telah disesuaikan dengan Peraturan Pemerintah Nomor 18 tahun 2016 tentang Perangkat Daerah,” kata Pj. Sekda.
Tentunya semua ini telah melalui pengkajian yang mendalam oleh tim penilai kinerja, sesuai dengan Standar Operasional Prosedur yang telah ditetapkan, sehingga PNS yang mengisi jabatan kosong tersebut adalah PNS yang dipandang cakap dan memenuhi persyaratan sesuai dengan ketentuan yang berlaku tambah Pj. Sekda.
Sejumlah pejabat yang di lantik tersebut diantaranya Indiarti yang dilantik sebagai Kepala Seksi Pengembangan Produktifitas Tenaga Kerja pada Bidang Pelatihan dan Produktifitas Tenaga Kerja Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Lampung, Budhi Marta Utama dilantik sebagai Kepala Bidang Informatika pada Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistika Provinsi Lampung, Ronald Horas Parluhutan Panjaitan dilantik sebagai Kepala Seksi Perencanaan dan Pemanfaatan Hutan pada UPTD Kesatuan Pengelolaan Hutan Unit XIV Gedong Wani, Dinas Kehutanan Provinsi Lampung, Windarto Tri K dilantik sebagai Kepala UPTD Pengelolaan Hutan Unit XII Pesawaran pada Dinas Kehutanan Provinsi Lampung. Abdul Roni dilantik sebagai Kepala Seksi Pendidikan Menengah dan pendidikan Khusus pada UPTD Pendidikan Menengah dan pendidikan Khusus Wilayah V pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung, Suyitno yang dilantik sebagai Pengawas Sekolah Ahli Madya pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung, Eva Rekanita Pelaksana pada SMKN I Tulang Bawang Tengah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung. (Humas Pemprov)