BANDARLAMPUNG – Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya menggelar Forum Discussion Group The Future of Indonesia – Australia Trade and Investment Billateral Issues bersama First Secretary (Economic) Australian Embassy, Mark King di Laboratorium Information Acces Center Selasa, 9 Juli 2019.
Mark King memaparkan bahwa kerjasama dengan Indonesia selama ini berdasarkan (IA-CEPA) Indonesia-Australia Comprehansive Economic Partnership Agreement. Kerjasama tersebut dalam hal investasi di bidang ekonomi khususnya di Provinsi Lampung.
Menurutnya, Lampung memiliki potensi dalam bidang otomotif, pelatihan terhadap pekerja di Lampung, pariwisata, dan pelayanan publik. Untuk pendidikan, kata dia, juga terdapat beasiswa Australia Award yang akan diberikan pelatihan.
Mark King menuturkan pemerintah Australia menekankan kepada pemberian pelatihan kepada pencari kerja hingga menyiapkannya menjadi tenaga kerja handal.” Training program untuk mempersiapkan itu,” ujarnya.
Dia juga akan mencoba untuk membantu kerjasama dalam bidang pendidikan terhadap IIB Darmajaya. “Bisa saja kerjasama dalam bidang pendidikan oleh sekolah atau universitas di Australia seperti yang sudah Darmajaya lakukan dengan negara lain,” ucapnya.
Menanggapi hal tersebut, Wakil Rektor IV IIB Darmajaya, Prof. Ir. Zulkarnain Lubis, M.S., Ph.D., mengatakan sangat berharap dengan adanya kerjasama bidang pendidikan dari pemerintah Australia dengan IIB Darmajaya. “Kita meminta agar keinginan Darmajaya dapat mengirimkan mahasiswa ke sekolah ataupun universitas di Australia dapat dilakukan dengan adanya Forum Discussion Group bersama Mark King,” ungkapnya.
Prof Zul –biasa disapa—menerangkan kerjasama yang telah dibangun selama ini dengan pemerintah Indonesia fokus dalam bidang ekonomi. “Kita juga telah sampaikan agar bisa dijembatani dengan universitas ataupun sekolah di Australia untuk membangun komunikasi supaya dapat menjalin kerjasama. Karena dengan adanya kerjasama antara kedua perguruan tinggi menjadi bertambahnya kemampuan akademis dari mahasiswa dan dosen nantinya,” imbuhnya.
Dalam Forum Discussion juga dihadiri oleh Ketua Yayasan Alfian Husin Dr. Andi Desfiandi, M.A., Bendahara Yayasan Alfian Husin Ary Meizari Alfian, S.E., M.B.A., Dekan Fakultas Ilmu Ekonomi dan Bisnis IIB Darmajaya, Dr. Faurani I Santi Singagerda, Dekan Fakultas Ilmu Komputer Sriyanto, Ph.D., Bagian International Office dan jajaran pengajar IIB Darmajaya.