Gubernur Lampung Arinal Djunaidi terus mendapatkan kado istimewa pascadilantik oleh Presiden RI Joko Widodo di Istana Negara Jakarta, Rabu (12/6) lalu. Teranyar, bersamaan dengan ulang tahunnya ke 63 pada Senin (17/6), gubernur memperoleh cucu baru.
Selamat ya, Pak Gubernur!
Dia adalah Hana, cucu kedua gubernur Arinal dan istri Riana Sari. Cucunya itu merupakan anak dari putri pertama mereka, Rissana Innisa.
Rissana men-tag kebahagiannya di Instagram, @rissanainnisa, Senin (17/6) malam. Dia ia mengunggah tiga foto buah hatinya yang baru lahir dengan jenis kelamin perempuan.
Tak lupa Ica, begitu Rissana biasa disapa, menghaturkan terimakasih atas ucapan kelahiran buah hatinya itu.
“Terimakasih banyak untuk semua ucapan yg sudah diberikan, doa yg sama baiknya untuk kalian semua.”
Ica juga mengunggah sejumlah foto di instagram story-nya. Ia menyebut buah hatinya itu bernama Hana.
“Halo hana. Selamat datang di dunia nak..kado buat bakas juga yg hari ini ulang tahun, tahun depan ulangtahun bareng bakas ya nak.”
Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim (Nunik) turut mengunggah foto cucu kedua Arinal yang baru lahir di instagram pribadinya. Tampak dalam foto itu, sang bayi masih berada dalam sebuah ruangan.
Dalam keterangan foto yang diunggahnya tersebut, Nunik menuliskan bahwa selain pelantikan, ada kado indah untuk Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.
“Selain pelantikan..ada kado indah untuk pak Gubernur Arinal..hari ini cucu perempuannya lahir..alhamdulillah. selamat mba icha dan suami..semoga menjadi anak sholehah lahir bathin.” (jar/hel)