Pemkab Way Kanan Gelar Pisah Sambut Danskadron 12/Serbu dan Kepala BPN

 

Way Kanan – Pemkab Way Kanan menggelar pisah sambut Komandan Skadron 12/ Serbu Lanudad Gatot Soebroto Way Tuba dan Kepala Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Way Kanan yang bertempat di gedung serba guna (GSG) Pemkab setempat, Senin (08/4/2019).

Komandan Skadron 12/Serbu dari Letkol CPN Fajar Purwawidada Tr (Han) dijabat Letkol CPN Yunda Faisal Suhendar. Dan Kepala Agraria Tata ruang dan Badan pertanahan Nasional (ATR/BPN) dari pejabat yang lama Imlan kepada Nirwanda.

Kepala Skadron yang lama mengucapkan terima kasih kepada Bupati Way Kanan beserta jajarannya atas kerja samanya selama ini dan juga memohon maaf apabila ada kesalahan selama penugasan di Kabupaten Way Kanan.

Letkol CPN Yoenda Faisal Suhendar mengaku siap untuk bekerja sama dan juga meminta untuk bisa diterima di jajaran Forkopimda Kabupaten Way Kanan.

Kepala BPN kabupaten yang baru Nirwandi yang mengatakan, dirinya sempat mendapat penugasan di Kabupaten Way Kanan sebelum pembentukan Kabupaten Way Kanan tahun 2007.

Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya mengucapkan selamat jalan dan semoga tetap dapat meraih kesuksesan di tempat yang baru kepada pejabat yang lama dan meminta untuk segera beradaptasi dan menyesuaikan diri dengan suasana serta situasi kerja yang ada di Kabupaten Way Kanan. (Alting).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *