Festival Accounting Day 2018 Resmi Digelar

BANDAR LAMPUNG – Himpunan Mahasiswa (Hima) Akuntansi Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya menggelar Festival Accounting Day 2018, di kampus setempat, Selasa (3/7/2018).

Mengusung tema Beat The Fear Explore Your Knowledge Festival Accounting Day 2018 dimeriahkan dengan berbagai perlombaan dan kegiatan. Kegiatan itu diikuti lebih dari 350 peserta tingkat SMA dan umum se-Provinsi Lampung dan Nasional.

Diantaranya LCT se-Sumbagsel, Debate Team (nasional), Seminar Bursa Saham IDX, Seminar Aset Negara DJKN, serta kegiatan peduli sosial Accounting Care (peduli anak yatim) serta malam puncak acara Accounting Night.
Kegiatan dibuka Wakil Rektor III IIB Darmajaya Muprihan Thaib, S.Sos.,M.M., Kepala Biro Kemahasiswaan dan Pemasaran Dedi Putra. Dan turut hadir alumni Hima Akuntansi, dan perwakilan seluruh UKM IIB Darmajaya.
Wakil Rektor III Muprihan Thaib, berharap melalui Accounting Day 2018 dapat menciptakan generasi bangsa yang tidak lemah dalam perekonomi negara. Selain itu, menyadarkan kepada pemuda dan pemudi Indonesia betapa pentingnya perekonomian di sebuah negara untuk kemajuan bangsa Indonesia.

“Selamat berkompetisi untuk seluruh peserta. Mudah-mudahan acara ini berjalan lancar, dan Accounting Day 2018 menjadi wadah kreativitas, serta ajang prestasi bagi generasi muda untuk terus berjuang dalam memajukan bangsa Indonesia, bahkan di tingkat Internasional,” kata dia.

Sementara, Rektor IIB Darmajaya Ir. Hi. Firmansyah Y. Alfian, MBA., M.Sc, mengatakan pihaknya selalu suport semua kegiatan yang digelar Hima. “Sejauh tujuannya baik dan bisa menjadikan mahasiswa menumbuhkan kreativitas, kami akan selalu suport,” kata dia.

Firmansyah meminta dengan kegiatan ini, diharapkan mahasiswa dan pelajar yang menjadi peserta bisa mengambil ilmu dan manfaatnya. Apalagi, hal ini terkait dengan bagaimana membangun perekonomian sebuah negara. “Bisa jadi, apa yang dihasilkan dari kegiatan ini, bisa menjadi masukan kepada pengambl keputusan,” kata Firmansyah.

Di lain pihak, Ketua Yayasan Alfian Husin, Dr. Andi Desfandi, S.E., M.A., mengatakan banyak kegiatan yang bisa digelar mahasiswa IIB Darmajaya. Selain Festival Accounting Day 2018, saat ini juga sedang digelar pertandingan baskeet antar SMA dan perguruan tingg se-Lampung.

“Kami sangat senang jika mahasiswa melalui Hima atau UKM menunjukkan kreativitasnya. Semoga, apa yang dilaksanakan mahasiswa kami, bisa menghasilkan sesuatu yang bermanfaat untuk kampus, daerah, negara, dan dunia internasional,” kata dia. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *