Pilgub Lampung, Ustadz Solmed Ibaratkan Piala Dunia

Arinal-Nunik

Bandarlampung- Hasil quick count (hitung cepat) yang dilakukan berbagai lembaga survey memenangkan Pasangan nomor urut 3, Arinal-Nunik di Pilgub Lampung 27 Juni 2018. Mengalahkan pasangan nomor urut 1 M. Ridho-Bachtiar, nomor urut 2, Herman HN-Sutono dan nomor urut 4, Mustafa-Jajuli.

Namun sejumlah pihak masih kurang puas dengan hasil yang dirilis. Untuk itu Ustadz Solmed mengistilahkan Pilgub. Lampung dengan world cup (piala dunia).

“Belajar dari piala dunia, juara yang pernah menang dan diunggulkan namun kalah harus pulang dengan legawa,” kata Ustadz Solmed di sela Halalbihalal yang digelar Pasangan Cagub wanita  Cawagub Lampung Arinal Djunaidi – Chusnunia Chalim (Arinal-Nunik) bersama petani se-Lampung,  di kediaman pribadi Arinal Djunaidi,  Minggu (01/07/2018).

Ia menambahkan, pasangan yang kalah harus legawa (lapang dada) dan sama-sama bergandeng tangan untuk membangun Lampung, agar Lampung Berjaya dan rakyatnya bahagia.

“Urusan pertandingan sudah selesai, jangan gara-gara urusan politik pecah persaudaraan karena beda pilihan. Tidak ada yang bisa merubah takdir kecuali doa. Moga doa kita di-ijabah Amiin. Mudahan Pak Arinal, Mba Nunik gubernur terpilih terbaik dan amanah. Mudah-mudahan kemenangan ini bukan hanya kemenangan mereka namun kemenangan rakyat Lampung,” ujarnya.

Ustadz Solmed mengatakan, kurang lebih 54 tahun Lampung dipimpin oleh banyak gubernur, namun tahun depan Insyallah dipimpin ahli pertanian.

“Jika segala sesuatu tidak diserahkan pada ahlinya maka akan hancur. Arinal-Nunik sangat paham masalah pertanian. Allah SWT titipkan di hati rakyat. Pak Arinal Bu Nunik terpilih jadi pilihan rakyat Lampung,” kata dia. (Rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *