Foto ist |
Pemuda Bumiratu Nuban, Lampung Tengah menginginkan Arinal Djunaidi – Chusnunia dapat membuat Provinsi Lampung lebih maju.
Ari Febrianti (19) mengatakan bahwa Arinal Djunaidi dan Chusnunia diharapkan dapat menjadikan Provinsi Lampung lebih maju.
“Semoga masyarakat yang di kampung lebih maju, bisa membantu orang-orang yang kesusahan dari segi ekonomi, seperti fakir miskin,” ungkap warga Desa Bumiharjo ini Kamis, 7 Juni 2018.
Dia berharap adanya bantuan biaya pendidikan. “Terus ada bantuan biaya pendidikan karena kasihan anak orang gak punya pada berhenti sekolah, pada keluar karena gak punya biaya. Terus kasihan mereka keluar dari sekolah, biasanya mereka merantau jadi pembantu rumah tangga. Kalau berpendidikan bisa dapet kerjaan yang layak dan bisa membahagiakan kedua orang tuanya,” ujarnya.
Pelajar SMA ini juga meminta agar pemerintah memberikan modal kepada masyarakat yang ingin berusaha.
“Terus kalau bisa pemerintah kasih modal buat usaha kecil-kecilan, biar mencukupi kehidupan sehari-hari, dan teman-teman yang berhenti sekolah, mereka bisa buka usaha, jadi gak perlu merantau jauh-jauh jadi pembantu rumah tangga,” tuturnya.
Hal senada juga dikatakan Irma Erviana (17) warga Tulungkakan yang menerangkan bahwa Lampung bisa lebih baik lagi dari tahun sebelumnya. ”Prioritas bantuan untuk masyarakat yang tidak mampu. Dan tolong lapangan pekerjaan diperbanyak,” ucapnya.
Untuk diketahui, calon gubernur Lampung Arinal Djunaidi dan calon wakil gubernur Lampung Chusnunia memiliki sembilan program utama. Pertama yaitu Kartu Petani Berjaya, peningkatan ekonomi melalui penciptaan lapangan kerja baru, percepatan perbaikan infrastruktur jalan dan pemeliharaannya, jaminan keamanan bagi seluruh lapisan masyarakat, penyediaan listrik bagi desa-desa yang belum terjangkau, peningkatan layanan kesehatan bagi seluruh masyarakat, peningkatan kualitas pendidikan dasar, menengah, dan tinggi.
Kemudian perlindungan anak dan pemberdayaan Ibu Rumah Tangga dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga dan kemudahan layanan administrasi pemerintah bagi seluruh masyarakat. (rel)