Ini Jumlah Unit Rumah Program Baperlahu Pemda Mesuji

Bupati Mesuji, Khamami. Foto ist

Mesuji- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mesuji melalui Dinas Perumahan dan Kawasan Pemungkiman (Perkim) terus gencar melaksanakan program Bantuan Perumahan Layak Huni (Baperlahu).

Hal itu tidak lain dilakukan karena Program Baperlahu adalah salah satu program unggulan Bupati Mesuji, Khamami saat pencalonan periode kedua lalu yang disampaikan dalam visi misinya.

Akan tetapi untuk mendapatkan program tersebut,  masyarakat yang tidak mampu akan diberikan dengan beberapa persyaratan dan diverifikasi.

Kabid Perumahan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Mesuji, Andre Al – Rendra mengatakan, bantuan program yang diperuntukkan tersebut untuk semua golongan, termasuk semua partai, selama memenuhi persyaratan, dan mendukung program ini.

“Program Baperlahu ini tidak pilah-pilih siapa yang akan mendapatkannya termasuk semua partai berhak menerima bantuan program Baperlahu. Karena, program tersebut untuk masyarakat miskin. Yang jelas bila memenuhi syarat maka berhak menerimanya,” tegas Andre, baru-baru ini.

Dikatakan Andre, bahwa saat ini Disperkim tengah melaksanakan dua  program yakni Baperlahu dan Program BSPS. Dimana program Baperlahu ini merupakan Program Bupati Mesuji Khamami sedangkan program BSPS adalah program Presiden Jokowi.

“Program Bupati Mesuji Khamami namanya Baperlahu, sedangkan Program Presiden Jokowi yakni Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) Mesuji 2018 sebanyak 440 rumah. Masing-masing Rp15 juta. Sedangkan Program Baperlahu Mesuji akan disalurkan sebanyak 1.234 rumah dengan anggaran perrumah Rp 32 juta dan Rp15 juta,” tukasnya.(Misdi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *