Di Bandarlampung, Kompak Lapak Bagikan Takjil untuk Penjaga Perlintasan Kereta Api

Foto ist

BANDARLAMPUNG, — Selama bulan suci Ramadan ibu-ibu yang tergabung dalam Komunitas Kompak Lapak Lampung membagikan takjil kepada penjaga pintu perlintasan kereta 

Menurut Koordinator Komunitas Kompak Lapak Sarlita Sari, pihaknya membagikan takjil sebagai wujud kepedulian kepada masyarakat yang bekerja dan berjasa kepada yang lainnya.

“Ini wujud terima kasih kami kepada mereka yang telah banyak berjasa dalam menyelamatkan orang banyak,” kata Sarlita Sari pada Senin (28/5/2018)

Selain memberikan takjil pada penjaga perlintasan kereta, komunitas ini juga memberikan takjil kepada pekerja penyapu jalan.

Ada dua lokasi yang menjadi bidikan Kompak Lapak yakni Bandarlampung dan Merbau Mataram, Lampung Selatan.

Menjelang perayaan Idul Fitri, mereka akan membagikan baju baru pada duafa, takmir (penjaga masjid) dan juga lansia yang secara rutin hadir tadarus dan solat berjamaah ke masjid.

“Produk tersebut kami himpun dari para donatur dan juga badan amil zakat seperti Lazdai,” tutupnya ()

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *