Wali Kota Metro berdama atlit |
Metro – Pemerintahan Kota Metro melalui Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) menggelar kegiatan pertandingan Tennis Lapangan Walikota Cup tahun 2018, Di lapangan Tennis Garuda Metro Timur, Sabtu (12/05/2018).
Turnament wali kota Cup tersebut diikuti 128 atlet petenis dari wilayah Lampung Tengah, Lampung Timur dan Kota Metro sendiri, dengan dibagi 7 club dan perorangan.
Wali Kota Metro Achmad Pairin menyampaikan rasa terimakasih atas keikutsertaan dan partisipasinya kepada seluruh pemain baik dari luar atau dalam Kota Metro.
“Saya ucapakan terimakasih dan selamat datang kepada seluruh peserta yang telah ikut meramaikan kegiatan turnament ini dan mudah-mudahan kegiatan ini bisa berlanjut ke tahun berikutnya,” tuturnya.
Lebih lanjut Pairin juga berharap dapat bermain dengan baik, menjaga sportifitas antar pemain dan setelah usai pertandingan tidak ada dendam di kemudian hari.
“Mari dengan semangat olahraga, kita bersama-sama menjaga sportifitas, bermain dengan baik dan jadikan pertandingan ini bukan hanya pertandingan kejuaraan tetapi juga menjadi pertandingan persahabatan,” pungkasnya.
Selanjutnya pertandingan tersebut diawali dengan pemukulan bola pertama oleh Wali Kota Metro Achmad Pairin sebagai tanda telah dimulainya pertandingan kejuaraan tenis wali kota cup tahun 2018.
Untuk diketahui 7 club tersebut adalah TC. Angkasa, TC. Way Seputih, TC. Pemkot Metro, TC. Lamtim, TC. Kodim, TC. CTS, TC. Sasana Bhakti. (Bams)