Konser Musik, LO Arinal-Nunik Ajak Warga Lampung Sukseskan Pilkada

suasana konser Via Vallen bersama Arinal-Nunik

Lampung Selatan-
Liaison Officer (LO) Cagub Lampung nomor urut tiga, Arinal Djunaidi – Chusnunia
(Nunik), Yuhadi mengajak masyarakat untuk menyukseskan Pemilihan Gubernur
(pilgub) Lampung.
Yuhadi pun
mengingatkan untuk tidak melibatkan anak-anak dalam kampanye. “Namun kalau
untuk menyaksikan konser musik, dibolehkan. Dengan syarat, anak-anak tidak
mengenakan atribut paslon,” ujarnya.
“Mari
kita jaga ketertiban kampanye Arinal-Nunik ini,” kata Yuhadi di sela konser
musik Via Vallen bersama Arinal-Nunik di Lapangan Jatimulyo, Jatiagung, Lampung
Selatan, Minggu (01/04/2018) siang.
Ketua DPD II
Partai Golkar Bandarlampung ini mengajak masyarakat untuk menghormati
penyelenggara pemilu. Sehingga proses pilgub 27 Juni 2018 berlangsung sukses.
“Kita
sepakat anak-anak tidak diperbolehkan ikut kampanye. Ini imbauan kita. Agar
Arinal-Nunik tidak melanggar aturan,” ujarnya.
Politisi
Partai Golkar ini menuturkan, konser musik Via Vallen bersama Arinal-Nunik ini
adalah kampanye dalam bentuk lain, kampanye dalam bentuk lain itu di antaranya,
kegiatan jalan sehat, pengajian dan lainnya.
“Hari
ini kami mengadakan konser musik bersama Via Vallen. Ini menjawab keridnuan
warga Lampung dengan Via Vallen,” ucapnya. (rls).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *