DD Desa Girikelopomulyo Disoal, Inspektorat Lampung Timur Tunggu Laporan Resmi

Ilustrasi. foto ist

Lampung
Timur-Terkait adanya keluhan warga masyarakat Desa Giriklopomulyo Kecamatan
Sekampung Kabupaten Lampung Timur tentang teknis dan pelaksanaan pembangunan
dari Dana Desa (DD), belum dapat ditindaklanjuti, lantaran belum ada laporan
resmi dari masyarakat.

Inspektur
Pembantu (Irban) III Inspektorat Lampung Timur  Syabersyah Goeswi baru-baru ini, di mana pihak
Inspektorat saat ini belum dapat melakukan pemeriksaan lebih lanjut, sebelum
ada laporan resmi, yang ditandatangani masyarakat ke pihak Inspektorat.
Namun
demikian lanjutnya, Kepala Desa Giriklopomulyo Guntur Purnawirawan didampingi
BPD telah datang ke kantor Inspektorat dan menyerahkan surat pernyataan yang
disertai Materay, menyatakan bahwa pelaksanaan DD di Desa Giriklopomulyo, baik
Tahun anggaran 2016 ataupun 2017 telah sesuai pada aturan.
Seperti
diberitakan sebelumnya, warga mengeluhkan pelaksanaan pembangunan melalui Dana
Desa Giriklopomulyo, lantaran dianggab kurang bermutu, terlebih pada
pelaksanaan di tahun 2016 silam.

Salah satu
warga Dusun 1 mengatakan, drenase dibangun tampa pondasi, hanya dilakukan
dengan batu susun, tidak cukup di situ Suratno juga mengatakan sela-sela antara
batu sebelum diberi adukan semen justru ditambal terlebih dahulu dengan tanah.
“Baru
kemudian dikasih adukan semen, yang memang tidak sesuai, masak kalah dengan
adukan rumah, kenapa mesti begitu, ini kan uang dari pemerintah untuk
rakyatnya,” ketus warga.
Kepala Desa
Giriklopomulyo Guntur Purnawirawan  mengaku
semua pelaksanaan pembangunan di desanya, telah dilaksanakan sesuai petunjuk
teknis, di antaranya, semua aparatur desa dilibatkan dalam pelaksanaan. 
“Saya
laksanakan semua mengacu pada petunjuk teknisnya, selain semua tim pengawasan,
juga perangkat desa dilibatkan, termasuk swakelola, seperti gorong-gorong depan
rumah warga, termasuk juga adik sendiri, tetap ikut serta swadaya,” ucapnya,
Minggu (6/8)  (FR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *